HRD Activities

HRD Activities

Ini dia, kegiatan divisi HRD yang paling sering kami lakukan. Divisi HRD membuat acara makan bersama di kantin sekolah setiap hari kamis. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan keakraban dalam tim.


Kegiatan HRD selanjutnya yaitu melakukan sharing keahlian masing-masing kepada anggota lain, dalam rangka meningkatkan skill anggota SC. Nah, dalam kegiatan ini, Dea Intan selaku presiden membagikan ilmunya dalam bidang Photoshop nih. Tidak hanya itu, Yusuf Akbar dan juga Athar membagikan pengalaman marketing saat WSDC.

Ini kegiatan yang paling seru. Pada tanggal 10 Maret lalu, semua anggota Zeal SC melakukan rekreasi ke hutan mangrove untuk mempererat hubungan antar anggota.

Nah, salah satu kegiatan divisi HRD lainnya yaitu memberikan penghargaan karyawan terbaik di setiap bulan. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi kerja tim. Nah, pada tanggal 22 Februari lalu, yang terpilih sebagai karyawan terbaik adalah Agung Laksana sebagai Production Manager. Hal ini dikarenakan Agung Laksana sangat aktif pada setiap kegiatan Student Company seperti kegiatan produksi, PR, HRD, dan marketing. Karena penghargaan ini, Agung bisa mendapatkan sertifikat dan hadiah. Berkat acara ini, setiap anggota Zeal SC semakin bersemangat menunjukan keseriusannya dalam bekerja supaya bisa mendapatkan predikat "karyawan terbaik" di bulan selanjutnya. Kira-kira, siapa yaa karyawan terbaik di bulan Maret ??







Makanya pantengin terus blog Zeal SC
SEMANGAT UNTUK BERMANFAAT!
OI!



















Komentar

Postingan populer dari blog ini

Corporate Social Responbility

Youtube Channel